Ada seseorang yang tampak senang-senang saja. Hidupnya tampak tenang-tenang saja dan berjalan sebagaimana mestinya.
Tahukah, selain memang ia mensyukuri saat bahagianya, ternyata sudah sekian lama ia berteman dengan kegetiran hidupnya.
Kiranya tak usah membahas bahagia. Maka garisbawahilah pada bagaimana ia mampu berkawan dengan kondisi tersulit dalam hidupnya.
Sesekali ia memang mengeluh, tapi sisanya ia jalani dengan hati teguh.
Ia begitu bahagia bila terlihat bersama-sama. Tapi sebelumnya, untuk berjalan sendiripun ia telah terbiasa.
Ia bisa terlihat begitu ceria ketika sedang berkumpul. Tapi sebelumnya, ia sudah mampu tersenyum dalam getir yang dikulum.
Bukan. Bahkan, bahagia takkan selalu datang dalam hidupnya. Justru, Ia hanya terbiasa untuk berdamai dan menjalani sepahit apapun hidupnya.
Tidak banyak orang yang seperti itu. Yang dengan getir ia terbiasa, dengan bahagia ia tak perlu jumawa.
MF